Faunatis.com - Salah satu hewan peliharaan favorit banyak orang saat ini adalah kucing. Kucing memiliki tampilan yang menggemaskan yang dapat membuat siapa saja mudah jatuh cinta dengannya. Ditambah dengan bulu mereka yang memiliki corak berbeda-beda, menambah kesan imut dan eksotis pada hewan peliharaan ini.
Ada banyak sekali jenis kucing yang biasa dijadikan oleh orang-orang untuk dipelihara. Beberapa diantaranya adalah, kucing maine coon, ragdoll, persia, domestik, dan masih banyak lagi. Salah satu jenis kucing yang sering dijadikan peliharaan adalah kucing anggora. Apa itu kucing anggora? Dan berapa harga kucing anggora? Berikut kami berikan artikelnya.
Kucing Anggora adalah salah satu jenis kucing populer yang banyak disukai masyarakat untuk dipelihara. Kucing anggora memiliki bulu yang lembut, panjang, dan lebat. Ciri khas yang dimiliki anggora sering sekali dibandingkan dengan kucing persia. Padahal kedua jenis kucing ini memiliki perbedaan yang cukup signifikan.
Perbedaan kucing anggora dan Persia antara lain adalah, dibagian mata kucing anggora memiliki bentuk seperti almond yang miring keatas sedangkan Persia lebih bulat dan terpisah jauh. Di bagian kepala, perbedaan kucing anggora dan persia adalah tengkorak yang dimiliki anggora memiliki bentuk seperti almond besar. Sedangkan untuk kucing persia memiliki kepala yang lebih bulat.
Untuk telinga, persia kucing memiliki telinga yang kecil dan bulat, sedangkan untuk kucing anggora memiliki telingan yang lebih Panjang dan runcing. Dan perbedaan kucing angora dan Persia yang paling terlihat jelas adalah dari ukuran badan yang dimiliki kedua jenis kucing ini. Persia kucing umumnya lebih besar sedangkan kucing anggora lebih kecil.
Kucing anggora memiliki banyak jenis yang berbeda-beda. Namun biasanya kucing anggora sering sekali dijadikan sebagai kucing mixdome. Kucing mixdome merupakan jenis kucing hasil campuran dari ras kucing domestik dan kucing ras jenis apapun. Istilah kucing mixdome sendiri diambil dari singkatan mix domestik. Kucing mixdome saat ini sering sekali dijumpai.
Beberapa jenis kucing anggora yang menjadi kucing mixdome adalah:
Kucing anggora yang disilangkan dengan kucing anggora akan menghasilkan kucing anggora yang asli. Kucing anggora asli memiliki hidung yang mancung, tulang yang Panjang dan wajah yang runcing. Dan biasanya bagian tubuh dari jenis kucing anggora ini memiliki warna yang putih dan bersih.
Untuk mendapatkan kucing anggora asli ini, kalian dapat membelinya di toko hewan atau beberapa e-commarce yang menjual kucing anggora asli ini. Harga kucing anggora kecil biasanya dipatok dari harga 500 ribuan hingga 1 jutaan. Umumnya kucing anggora kecil lebih diminati karna lebih imut dan menggemaskan.
Kucing anggora Persia merupakan jenis kucing anggora yang disilangkan dengan kucing persia. Jenis kucing anggora yang satu ini memiliki karakteristik yang unik yaitu memiliki wajah dan hidung seperti persia, namun mempunyai badan yang besar dan tinggi seperti kucing anggora. Tidak heran mengapa kucing anggora Persia ini menjadi salah satu jenis kucing anggora lucu.
Biasanya harga kucing anggora Persia 600 ribuan hingga 2 jutaan untuk per ekornya.
Kucing anggora kampung merupakan kucing anggora yang disilangkan dengan kucing anggora kampung. Karakteristik yang dimiliki oleh kucing anggora kampung adalah memiliki badan yang kecil dan bulu yang lebih pendek. Ada juga beberapa dari jenis kucing anggora ini yang mempunyai bulu yang lebat dibagian ekor saja. Umumnya kucing anggora kampung ini sering dijumpai di Indonesia.
Harga kucing anggora kampung biasanya 200 ribuan hingga 500 ribuan per ekor.
Jika kalian tertarik untuk mulai memelihara kucing anggora, maka kalian perlu mengetahui bagaimana cara merawat kucing anggora yang baik dan benar.
Hal pertama yang dapat kalian lakukan untuk merawat kucing anggora adalah dengan membersihkan tubuh kucing. Hal itu dapat dimulai dengan rutin memotong kuku kucing atau menyisir rambut kucing. Memotong kuku sangat dianjurkan karena jika kuku kucing sangat tajam, maka akan membahayakan pemiliknya.
Beberapa hal lain yang perlu adalah dengan membersihkan telinga kucing, menyikat giginya dan tetap menjaga kebersihan kucing.
Beberapa jenis kucing perlu dibawa ke dokter hewan untuk dikonsultasi secara rutin. Kucing anggora juga perlu diperiksa ke dokter hewan agar terhindar dari penyakit-penyakit yang tidak diinginkan.
Layaknya manusia, kucing juga membutuhkan makanan. Makanan kucing anggora pada umumnya adalah daging atau ikan. Namun kalian juga dapat membeli makanan kucing anggora di toko makanan hewan yang khusus. Beberapa merek makanan kucing anggora yang sering dijumpai adalah royal canin, whiskas, me-0, dan masih banyak lagi.
Nah, itulah ulasan seputar kucing anggora yang perlu kalian ketahui. Info tadi dapat menjadi referensi untuk kalian yang ingin memelihara kucing anggora atau jenis kucing lainnya. Semoga ulasan kami dapat membantu, dan selamat membaca.